PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Terbakarnya hutan Bentar di Desa Curahsawo, Kecamatan Gending, Kabupaten Proboli ggo hingga kini belum diketahui penyebabnya. Namun api sendiri sudah padam sejak Kamis sore (18/10/2018).
Hal ini disampaikam Rasim, polisi hutan Perhutani wilayah Gending. Ia memastikan, sejak Kamis sore api sudah jinak. Percikan api juga sudah sirna.
“Secara manual bersama tim api dapat dijinakkan pada Kamis sore. Kami selalu pantau hingga sore tidak ada lagi titik api yang terlihat,” kata Rasim.
Diakuinya, api sempat merambat ke utara tepatnya ke kawasan TNI Angkatan Laut. Hanya saja tidak terlalu besar.
“Sempat merembet ke utara, di lahan milik Angkatan Laut. Karena di sana ada tumpukan kayu. Namun juga berhasil dipadamkan,” ujarnya.
Pihaknya memastikan sampai pagi ini belum ada lagi titik api yang terlihat. Kendati demikian pihaknya tetap waspada khawatir muncul titik api baru.
Seperti diketahui, hutan Bentar tepatnya di Petak 22c Sektor Timur Jurang Mayit terbakar hebat pada Kamis (18/10/2018) pagi. Lahan seluas sekitar 13 hektare dengan pepohonan terdiri dari jati, mahoni, dan kesambi itu nyaris semua terbakar. (*)
Penulis: Rahmad Soleh
Editor: Ikhsan Mahmudi
Tinggalkan Balasan